Sangat menjengkelkan jika sedang mengerjakan tugas kuliah atau tugas kantor yang menumpuk, namun kinerja komputer justru lambat atau lelet. Tentu saja kondisi seperti itu akan mengganggu pekerjaan dan emosi kita. Kinerja komputer yang lambat disebabkan oleh berbagai faktor, diantaranya adalah banyaknya aplikasi atau software yang terinstall, selain itu lamanya penggunaan komputer juga memicu lemotnya komputer. Seperti halnya manusia, Komputer juga akan mengalami kelelahan ketika diforsir untuk bekerja. Nah untuk menyiasati kinerja komputer yang lemot berikut ini tips untuk mempercepat kinerja komputer :
Aturlah kerapian desktop
Tampilan desktop yang rapi akan mempermudah Anda dalam mencari file atau membuka aplikasi. Sebaiknya hapus desktop dan shortcut yang jarang digunakan.
Simpan File berukuran besar pada HD Eksternal
Dengan memindahkan file-file berukuran besar ke Hard disk eksternal, dapat mempercepat kinerja komputer. Sebab, kelebihan memori pada hardisk sering kali menjadi penyebab komputer menjadi lemot karena harus membaca ribuan file dengan ukuran besar. Adanya Hard disk eksternal juga bermanfaat ketika sewaktu waktu komputer mangalami masalah.
Hapus/pindahkan file hiburan yang tidak penting
File berupa lagu lagu atau foto seringkali menjadi file yang dikoleksi oleh banyak orang. Setiap hari bertambah, namun tak selalu diputar atau dimainkan. Padahal banyak dan besarnya file dapat memperlambat kinerja komputer. Baiknya, hapus atau pindahkan file hiburan pada memori eksternal.
Lakukan Defragmentasi Disk
Fragmentasi disk menjadi salah satu penyebab lambatnya kinerja komputer. Untuk mengatasinya lakukan defragmentasi dengan mengakses Start – All program – Accesories. Sedangkan pada OS Windows 8 bisa melalui menu Search – Defragment – Setting
Non Aktifkan Program Autostart
Autostart memang kerap emngganggu dan memberatkan komputer. Untuk menonaktifkannya cukup menuju menu start ketik “msconfig” selanjutnya Anda bisa memilih program mana yang akan dinonaktifkan dengan memilih tab startup.
Gunakan Add on Browser untuk mengompres data
Jika Anda bekerja dengan internet, ada baiknya menggunakan Add on atau pendukung browser yang dapat melakukan kompresi data. Sehingga akan mempercepat loading halaman web Anda buka.
Semoga bermanfaat..!!
Sumber :
http://komputer.blogekstra.com/lain-lain/cara-mudah-mempercepat-kinerja-komputer.html